MAKASSAR, UNHAS.TV - Menjelang bulan suci Ramadan 1446 H, Polrestabes Makassar melakukan berbagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kantibmas).
Langkah awal yang dipakai yakni terus berhubungan dengan warga untuk menyoalisasikan pentingnya menjaga situasi kondusif di bulan Ramadan.
Polrestabes Makassar juga melakukan patroli di berbagai titik rawan yang telah dipetakan berdasarkan data kejahatan tahun-tahun sebelumnya.
Upaya ini dilakukan untuk mencegah potensi gangguan seperti tawuran, balap liar, dan kriminalitas yang bisa menganggu kekhusyukan ibadah puasa.
Kapolrestabes Makassar Kombes Polisi Arya Perdana menegaskan, selain pengamanan, pihaknya juga aktif mengedukasi masyarakat agar saat membangun warga untuk sahur atau melakukan kegiatan seperti arak-arakan dan bakti sosial, agar teta tertib dan mematuhi aturan lalu lintas.
"Kami berharap sepanjang bulan Ramadan, tidak ada unjuk rasa supaya puasa lebih khusyuk. Kami juga melakukan patroli di titik yang sudah kita deteksi sebagai titik rawan. Ini kita nilai berdasarkan kejadian tahun lalu, dan ada titik-titik baru yang akan kita awasi supaya mencegah pelaku kejahatan melakukan aksinya di bulan Ramadhan," ujarnya.
Kombes Polisi Arya berharap dengan pengamanan yang lebih ketat dan berkat bantuan warga, bulan Ramadan bisa berlangsung lancar, aman, dan nyaman tanpa gangguan kamtibmas.(*)
Andi Putri Najwah (Unhas TV)