Sport

Tim Pertama Lolos 16 Besar Euro 2024, Ini Kunci Kemenangan Jerman?

UNHAS.TV - Der Panzer menjadi tim pertama yang lolos ke babak 16 besar Euro 2024. Jerman mengalahkan Hungaria dengan skor 2-0 dalam laga kedua Grup A, Kamis (20/6/2024) dini hari.

Mengenakan seragam tandang baru, Jerman yang menjadi tuan rumah turnamen, meraih dua kemenangan dari dua pertandingan di Grup A.

Dengan mengoleksi enam poin dan selisih gol plus enam, tidak mungkin tim tuan rumah tersingkir di babak penyisihan grup.

Lolos ke babak 16 besar menjadi hal biasa bagi juara Eropa tiga kali tersebut. Namun kesulitan yang dialami belakangan ini menjadi sinyal bahwa para pemain Der Panzer telah kembali.

Pasalnya dalam dua dari tiga turnamen besar terakhir, termasuk Piala Dunia, mereka tersingkir di babak penyisihan grup.

Tim asuhan pelatih Julian Nagelsmann juga makin meyakinkan dengan mengalahkan Skotlandia dengan skor 5-1 pada pertandingan pembuka turnamen Jumat lalu.

Dua kemenangan tersebut memulihkan kepercayaan para pemain dan pendukung Jerman.

Hal itulah yang menjadi perhatian utama pelatih Nagelsmann sebelum kick off lawan Hungaria.

Berkat hasil di Stuttgart ini, dia bisa membuktikan skuad asuhannya layak diperhitungkan sebagai kandidat kuat juara Euro 2024.

Aksi Jamal Musiala

>> Baca Selanjutnya