Watch Unhas TV Live
Watch Unhas TV Live
Polhum

Ini Kekayaan Rusdi Masse, Peraih Suara Terbanyak DPR RI Dapil Sulsel III

Amir PR14 Mar, 2024
TERKAYA - Ketua DPW Nasdem Sulsel Rusdi Masse Mappasessu.(foto. handover)

MAKASSAR, UNHAS.TV – Ketua Dewan Pengurus Wilayah Nasdem Sulsel, Rusdi Masse Mappasessu, memastikan dirinya bisa duduk kembali sebagai anggota DPR RI untuk periode 2024-2029.

Kepastian itu muncul setelah KPU Sulsel menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi di Hotel Claro, Makassar, Selasa (12/13/2024. Rusdi Masse yang bertarung di Daerah Pemilihan (Dapil) Sulsel III meraih suara terbanyak dari tujuh jatah calon untuk Dapil Sulsel III di DPR RI. Rusdi Masse Mappasessu meraih 161.301 suara.

Selain itu, istri mantan Bupati Sidrap ini, Fatmawati Rusdi, juga akan duduk di DPR RI dengan perolehan suara tertinggi di Daerah Pemilihan (Dapil) Sulsel I. Fatmawati meraih 106.806 suara.

Dari tujuh anggota DPR RI di Dapil Sulsel III, Rusdi Masse, tercatat sebagai politisi kedua terkaya setelah La Tinro La Tunrung yang juga kembali terpilih di DPR RI.

Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilihat dari laman resmi KPK tahun 2021 (tahun pelaporan 2022), total kekayaan La Tinro La Tunrung sebesar Rp 143 miliar. Sedangkan Rusdi Masse sebanyak Rp 78,64 miliar.

Nah, berdasarkan sumber yang sama, jumlah kekayaan Rusdi Masse Mappasessu kembali menanjak pada tahun 2022 yakni Rp 102,355 miliar, atau naik Rp 23 miliar selama setahun.

BACA SELANJUTNYA

1 2 3 4 5