Pendidikan

Pemilihan Calon Rektor UNM, Prof Hasmyati Peraih Suara Terbanyak

REKTOR - Perhitungan suara calon Rektor UNM. (foto: tangkapan layar)

MAKASSAR, UNHAS.TV - Penyaringan calon Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) telah memasuki tahap pemilihan pada hari ini, Selasa (27/2/2024). Pada pemilihan yang berlangsung di Menara Phinisi, Makassar, Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIK) Prof DR Hasmyati M.Kes meraih suara terbanyak dibanding empat calon lainnya.

Mantan Dekan Fakultas Ilmu Sosial itu meraih 51 suara dari 64 suara sah yang terkumpul. Adapun calon lainnya yakni Prof DR Hasnawi Haris MHum meraih empat suara, Prof DR Ir M Ichsan Ali MT 3 suara, Prof DR Eko Hadi Sujiono MSi 1 suara, dan Prof DR Karta Jayadi MSn lima suara.

Panitia penyaringan calon Rektor UNM selanjutnya akan mengirim hasil perhitungan suara itu ke Menteri Pendidikan dan Kebudayaan untuk diputuskan pada pemilihan rektor oleh Senat UNM bersama Mendikbud, 7 Maret 2024. Ini merupakan tahap akhir sebelum rektor terpilih akan dilantik untuk periode 2004-2008 untuk menggantikan masa jabatan Prof DR Ir Husain Syam sebagai Rektor UNM.

Berikut ini rincian dari proses penyaringan calon Rektor UNM periode 2004-2008:

PANITIA
Ketua: Prof Hamsu Abdul Gani (Direktur Program Pascasarjana UNM)
Sekretaris: Prof Muhammad Syukur
Bendahara: Dr Hikmad Hakim
Anggota: Prof Sukri Nyompa, Prof Baso Jabu, Prof Muhammad Azis, Dr Agusalim Djirong, Dr Basri Tetteng, dan Dr Mustafa.

CALON
Prof DR Hasnawi Haris, M.Hum (Wakil Rektor I UNM)
Prof DR Ir M Ichsan Ali, MT (Wakil Rektor IV UNM)
Prof DR Eko Hadi Sujiono, MSi (Wakil Rektor II UNM)
Prof DR Karta Jayadi, M.Sn (Wakil Rektor II UNM)
Prof DR Hasmyati, M.Kes (Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan)

TAHAPAN
Sosialisasi Tata Cara Pemilihan: 2 – 16 Januari 2024
Pendaftaran Bakal Calon: 22 Januari – 9 Februari 2024
Penetapan Bakal Calon: 21 – 23 Februari 2024
Penyampaian Visi, Misi, dan Program Kerja: 26 Februari 2024
Penilaian Pemilihan Calon Rektor oleh Senat UNM: 27 Fabruari 2024
Pemilihan Rektor oleh Senat UNM Bersama Mendikbud: 7 Maret 2024.(amir pr)