Sport

Piala AFF U16: Australia Juara, Indonesia Menang Besar

JUARA - Australia juara Piala AFF U16.

MAKASSAR, UNHAS.TV - Tim nasional U16 Australia memastikan diri sebagai juara Piala AFF U16 setelah menang 1-1 (8-7) pada pertandingan final di Stadion Manahan, Solo, Rabu (3/7/2024) malam.

Kemenangan Australia harus dilalui dengan jalan berat dan penuh drama. Australia sempat mendapatkan hadiah penalti saat wasit mengira Kanapoth Inthasingdi handball di kotak penalti. Namun, setelah penelitian VAR sekian menit, wasit akhirnya membatalkan hadiah itu di tengah pemain Australia sudah bersiap menendang.

Pada babak pertama, Australi seperti kebingungan membangun pola permainan yang padu karena serangan beruntun dari pemain Thailand. Tampak ada kelelahan dari pemain Australia sehingga mereka selalu kehilangan bola.

Kelemahan ini dimanfaatkan oleh pemain Thailand dengan selalu menyerang secara cepat dari sisi sayap.

Puncaknya, pada menit 34 bek Australia, Malual Nichola, melakukan blunder. Umpan dari kiper Jai Ajanovic tidak berhasil dikontrol oleh Malual sehingga Pramet La-ongdee berhasil merebut bola itu.

Malual yang berusaha merebut justru terpeleset sehingga Pramet berhasil membuat gol.

Masuk ke babak kedua, keadaan justru berbalik. Thailand yang tampak kedodoran dan Australia malah makin bertenaga. Dari satu serangan dari sayap yang dilanjutkan dengan cut back, berhasil diselesaikan dengan tendangan keras oleh Quinn Macnicol.

Australia sempat unggul pada menit 75 setelah Anthony Didulica mencetak gol dari keberanian Amlani Tatu melakukan tendangan chip ke atas kiper Supakorn. Lagi-lagi gol ini kembali dibatalkan setelah wasit menerima hasil VAR bahwa Didulica sudah handball sebelum melepaskan tembakan ke arah gawang.

Pada babak adu penalti, dua pemain Thailand gagal menciptakan gol sedangkan dari Australia satu penendang.

Pada pertandingan sebelumnya, Indonesia mengunci posisi ketiga dengan hasil meyakinkan. Indonesia menang 5-0 atas tim Vietnam. Lima gol itu tercipta melalui
brace Zahaby Gholy dan Daniel Alfrido dan satu gol Dafa Zaidan.

Berikut ini daftar peraih penghargaan di ajang itu:

  • Best Player: Muhammad Zahaby Gholy
  • Top Scorer: Quinn Macnicol, Nguyen Viet Long, Anthony Stipe Didulica
  • Best Goal Keeper: Supakorn Poonphol.(*)

Amir Pallawa Rukka (Unhas TV)