MAKASSAR, UNHAS.TV - Universitas Hasanuddin (Unhas) bersama Universitas Widyagama Malang sepakat melakukan kerja sama dalam bidang pengembangan tridarma perguruan tinggi di Ruangan Rektor, Lantai 8 Gedung Rektorat Unhas, Selasa (15/10/2024).
Kesepakatan kerja sama tersebut tertuang dalam penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) yang ditandatangi oleh Rektor Unhas Prof Dr Ir Jamaluddin Jompa MSc dan Rektor Widyagama Malang Dr Anwar SH MHum.
Turut hadir Wakil Rektor Bidang Kemitraan, Inovasi, Kewirausahaan dan Bisnis Unhas Prof Dr Eng Adi Maulana ST MPhil, Direktur Pendidikan dan jajaran pimpinan Unhas lainnya. Adapun dari Universitas Widyagama Malang, hadir jajaran para wakil rektor, direktur dan ketua yayasan.
Prof JJ menyampaikan kerja sama ini merupakan bentuk komitmen mendorong inovasi dan peningkatan kualitas pendidikan tinggi. Menurutnya, ini adalah titik awal dari kerja sama yang luas dan strategis.
KERJA SAMA. Unhas bersama Universitas Widyagama Malang meneken kerja sama dalam bidang pengembangan tridarma perguruan tinggi di Ruangan Rektor, Lantai 8 Gedung Rektorat Unhas, Selasa (15/10/2024). (dok humas Unhas)
Dirinya mengharapkan, ini bukan hanya acara seremonial semata. Akan tetapi, implementasi program kegiatan bisa segera direalisasikan.
“Kita tidak ingin, setelah tanda tangan MoU, aksinya tidak ada. Program yang diberikan banyak, tapi tidak ada implementasinya.
"Untuk itu, setelah seremonial ini, kita bisa langsung bergerak bersama. Menjalankan program yang strategis dan bermanfaat untuk masyarakat,” jelas Prof JJ.
Pada kesempatan yang sama, Rektor Universitas Widyagama Malang, Anwar mengungkapkan harapannya terhadap kerja sama ini.
Menurutnya, MoU ini bukan hanya sekadar dokumen formal, tetapi komitmen nyata untuk membangun sinergi dalam mengembangkan pendidikan tinggi di Indonesia.
KERJA SAMA. Universitas Widyagama Malang menggandeng kerja sama dengan Unhas dalam bidang pengembangan tridarma perguruan tinggi, Selasa (15/10/2024). (dok humas Unhas)
“Kami sangat antusias bekerja sama dengan Unhas, salah satu universitas terkemuka di Indonesia. Melalui kolaborasi ini, kami yakin dapat meningkatkan kapasitas institusi dalam mewujudkan tridarma perguruan tinggi yang berkualitas,” jelas Anwar.
Secara umum, kerja sama ini mencakup beberapa aspek penting dalam pengembangan tridarma perguruan tinggi, seperti kolaborasi penelitian, produk inovasi hingga bidang keinsinyuran dan beberapa program strategis lainnya.
Dengan semangat kolaborasi yang kuat, Unhas dan Universitas Widyagama Malang optimistis ini akan memberikan kontribusi signifikan dalam pengembangan tridarma perguruan tinggi dan mencetak lulusan yang kompeten serta siap menghadapi tantangan global. (*)