Internasional

Unhas Terima Kunjungan Leader of Communication and Outreach Australia – Indonesia Centre

MAKASSAR, UNHAS.TV - Universitas Hasanuddin menerima kunjungan dari Head of Communication And Outreach dari Australia Indonesia Centre (AIC), Helen Brown. Kunjungan ini untuk membahas isu-isu disabilitas khususnya di perguruan tinggi.

Helen Brown hadir dalam sebuah workshop di Laboratorium Pusat Australia Indonesia Universitas Hasanuddin. Kegiatan ini turut dihadiri Ketua Pusat Disabilitas Universitas Hasanuddin, DR Ishak Salim, juga mahasiswa penyandang disabilitas Unhas.

Media-media kampus seperti Unhas TV dan penerbitan kampus ‘identitas’ Unhas, serta pihak-pihak terkait lainnya. Diskusi kali ini banyak membahas mengenai aksesibilitas penyandang disabilitas, termasuk di dunia kampus.

Selain itu, Helen Brown banyak membagikan pengalamannya bekerja di bidang komunikasi melalui diskusi interaktif dengan para peserta. Dalam momen ini pula, ia memperkenalkan pusat Australia Indonesia dengan salah satu programnya yakni The Partnership for Australia – Indonesia Research (PAIR).

PAIR merupakan program yang bekerja di ranah penelitian yang juga menjadi program riset utama dari pusat Australia - Indonesia atau Australia – Indonesia Center (AIC) yang bekerjasama dalam riset terkait isu-isu penting.

Hasil penelitian tersebut diharapkan mampu digunakan baik oleh pemerintah terkait juga masyarakat untuk menentukan kebijakan maupun langkah yang perlu diambil ke depan.

BACA SELANJUTNYA

>> Baca Selanjutnya