Lingkungan

Video: Unhas Jadi Tuan Rumah Workshop Pemulihan Ekosistem Laut

MAKASSAR, UNHAS.TV - Universitas Hasanuddin Makassar membahas solusi inovatif untuk Pemulihan Ekosistem Laut dalam Workshop Internasional Restorasi Terumbu Karang Dan Teknologi Terbaru Dalam Rehabilitasi Ekosistem di Ruang Senat Lantai Dua Gedung Rektorat Unhas, 21 November 2024.

Workshop ini diinisiasi Coral Reef Rehabilitation And Sustainability Research Group atau Kelompok Penelitian dan Keberlanjutan Terumbu Karang Unhas. Workshop Mengenai “Advancing Holistic Marine Ecosystem Restoration” Atau Terobosan Pemulihan Ekosistem Laut Secara Holistik.

Wakil Rektor Bidang Kemitraan, Inovasi, Kewirausahaan dan Bisnis Prof Dr Eng  Adi Maulana, ST MPhil menyatakan jika pembahasan dalam workshop ini sangat relevan untuk dibahas di Unhas. Apalagi Unhas sebagai satu-satunya universitas yang memiliki visi di bidang ini.

Adapun visi Unhas adalah menjadi pusat unggulan dalam pengembangan insani ilmu pengetahuan, teknologi, seni, dan budaya yang berbasis benua maritim Indonesia.

Workshop ini sendiri terbagi menjadi tiga sesi. Sesi pertama membahas pelajaran yang dipetik dari restorasi habitat laut di indonesia dan restorasi lamun di malaysia dan mikronesia. Tampil sebagai pemateri yakni Syafyudin Yusuf, Jillian Ooi, Yimnang Golbuu, Affendi Amri dan Robert Richmond.

Salah satu pemateri, Syafyudin Yusuf yang membahas terumbu karang menjelaskan bahwa metode yang paling efektif untuk merestorasi terumbu karang yang rusak adalah dengan rangka spider atau restorasi restart.

Simak liputan lengkapnya dalam tayangan berikut ini: