Salah satu fokus utama pasangan ini dan termasuk cita-cita Amri adalah peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Makassar. Amri percaya pendidikan yang baik dan program pelatihan yang tepat, sumber daya manusia (SDM) di Makassar bisa menjadi lebih kompetitif, baik di tingkat nasional maupun internasional.
Selain fokus pada pengembangan sumber daya manusia (SDM), Amri juga memiliki impian besar menjadikan Indonesia Timur, khususnya Makassar, sebagai lumbung pangan nasional, bahkan dunia. Dengan latar belakang pendidikannya di bidang pertanian, Amri memahami betul tantangan dan potensi besar yang ada. Dia berkomitmen bekerja keras menciptakan sistem yang mendukung produksi pangan berkelanjutan di wilayah ini.
Amri Arsyid dengan visinya yang jelas dan pendekatannya yang kolaboratif, optimis bahwa dirinya bersama Abdul Rahman Bando dapat membawa perubahan yang signifikan bagi Makassar.(*)
Rizka Fraja (Unhas TV)