News

Bulukumba akan Punya Sirkuit Balap Motor, Ini Lokasinya

SIRKUIT - Rencana lahan Sirkuit Titik Nol di Bulukumba. (foto: istimewa)

BULUKUMBA, UNHAS.TV - Pemerintah Kabupaten Bulukumba akan memiliki sirkuit balap motor bernama Sirkuit Titik Nol. Pembangunannya menggunakan anggaran Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga tahun anggaran 2024.

Kepala Bidang Humas Diskominfo Bulukumba Andi Ayatullah Ahmad menyampaikan, pembangunan sirkuit balap motor adalah salah satu program prioritas Pemerintah Kabupaten Bulukumba.

"Anggaran pembangunan sirkuit sekitar Rp 3,8 milyar dengan pekerjaan utama pembuatan lintasan dan pembangunan tribun," katanya.

Sirkuit Titik Nol ini direncanakan berada di samping Lapangan Hitam kawasan wisata Tanjung Bira.

Ia menambahkan, sirkuit ini tidak hanya untuk penyaluran bakat dan hobi generasi muda Bulukumba tetapi juga untuk memancing tingkat kunjungan wisata dari luar Kabupaten Bulukumba.

Lintasan direncanakan sepanjang 515 meter dengan lebar 7 meter. Jika lintasan ini nanti digabung dengan lintasan di lapangan Hitam maka panjang lintasan dapat mencapai 1,2 kilometer.

Ketua Komisi Dragbike Pengda IMI Sulawesi Selatan, Hidayat Kurnia, mengatakan Sirkuit Titik Nol ini akan jadi favorit di wilayah selatan Sulawesi Selatan dan dapat dijadikan arena kejuaraan daeraah hingga MotoPrix.(*)

Amir Pallawa Rukka (Unhas TV)