Pendidikan

Digitalisasi Masuk Sekolah, SMPN 2 Sengkang Dapat 40 Unit Chromebook

UNHAS.TV – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) tengah menggencarkan program digitalisasi masuk sekolah. Sejalan dengan itu sekolah difasilitasi dengan piranti Chromebook.

Salah satu sekolah tersebut SMPN 2 Sengkang Kabupaten Wajo, Provinsi Sulawesi Selatan. Sekolah ini menerima 40 unit Chromebook.

Merk chromebook tersebut beragam, mulai dari Lenovo hingga Dell yang memiliki ukuran yang sama yakni 10 inch.

Sekolah yang menerima bantuan Chromebook dapat mengakses perangkat dengan menggunakan Akun belajar.id.

Guru SMPN 2 Sengkang Ernawati SPd (dok unhas tv)

Menurut salah satu guru di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Sengkang Ernawati, mengucap syukur dengan hadirnya bantuan tersebut. Tentunya bantuan ini akan dimanfaatkan untuk meningkatkan kemampuan digital siswa didik.

Terkait jumlah Chromebook yang masih terbatas, Ernawati mengatakan, kemungkinan karena kendala penyiapan dana dari pemerintah, sehingga penyaluran Chromebook dibatasi.

“Sebenarnya Chromebook itu program pemerintah 1 siswa 1 chromebook, tapi mungkin pemerintah terkendala dana untuk pengadaan secara besar-besaran, makanya terbatas untuk setiap sekolah,” kata guru mata Pelajaran IPA tersebut.

“Misalnya di SMPN 2 Sengkang kami baru mendapatkan chromebook sebanyak 40 unit,” lanjutnya kepada Unhas.TV, 20 Mei 2024.

Chromebook merupakan perangkat komputer/laptop yang sama dengan laptop pada umumnya, namun memiliki spesifikasi yang lebih rendah dari laptop biasa karena ditujukan untuk pemakaian ringan seperti bekerja, belajar, dan hiburan.

Chromebook mengandalkan penyimpanan berbasis cloud atau komputasi awan, sehingga harus selalu terhubung dengan internet selama digunakan.

>> Baca Selanjutnya