Trending

Facebook Profesional, Buka Peluang Pendapatan Baru Konten Kreator

MAKASSAR, UNHAS.TV - Sejak setahun lalu, Facebook meluncurkan mode baru bernama Facebook Profesional (FB Pro).

Mode baru ini membuka kesempatan kepada pengguna untuk menambah pendapatan tambahan melalui konten yang pengguna buat. Dengan kata lain, pengguna bisa memonetisasi kontennya di Facebook.

Ini berarti, fungsi Facebook melalui Facebook Pro makin meluas. Tidak sebatas media sosial, tetapi juga sumber pendapatan yang potensial.

Facebook menerapkan aturan ketat kepadapengguna untuk bisa memasang iklan langsung di Facebook Reels atau memutar iklan in-stream di video.

Facebook Profesional juga menyediakan fitur keamanan sehingga pengguna dapat mengatur siapa yang dapat mengikuti profil mereka dan melihat konten publik mereka di kabar. Tentu saja ini memberi keleluasan buat pengguna untuk engatur dengan siapa saja mereka bisa terhubung.

Kasubdit Pengembangan Usaha Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Hasanuddin, Dr. Andi Nur Bau Massepe, S.E., M.M, merupakan salah satu pengguna dari Facebook Pro.

Ia menuturkan Facebook Pro memberikan banyak manfaat kepada konten kreator. Konten kreator seperti dimanjakan karena disediakan analisis untuk mlihat kinerja konten mereka.

Venny/Syaiful