Kesehatan

Langkah Anak Sehat: Menanamkan Gizi Seimbang Sejak Dini di SD Inpres Bira 1

SEKOLAH

MAKASSAR, UNHAS.TV- Sabtu pagi, 26 April 2025, suasana UPT SPF SD Inpres Bira 1 di Kelurahan Parangloe, Kecamatan Tamalanrea, Makassar, terasa lebih hidup dari biasanya. Di halaman sekolah yang sederhana itu, sekelompok mahasiswa dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin tampak sibuk menyiapkan berbagai perlengkapan. Mereka bukan sekadar datang untuk belajar, melainkan untuk mengabdi—membawa sebuah misi sederhana namun bermakna: mengajarkan anak-anak tentang pentingnya gizi seimbang.

Program ini merupakan bagian dari Bina Desa Mahasiswa Batch I Tahun 2025, sebuah upaya konkret dalam mengaktualisasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya pada aspek Pengabdian kepada Masyarakat. Mengusung tema "Langkah Anak Sehat, dengan Gizi Seimbang," kegiatan ini melibatkan mahasiswa S1 Ilmu Gizi dan S1 Kesehatan Masyarakat, yaitu Rahmadhani Anwari Putri, Putri Aulya Sari Alamsyah, Nurul Annisa Maulani, Dinda Sasyabila Abduh, dan Naila Hafizha. Mereka didampingi oleh para dosen pembimbing: Dr. Ria Rezeki Sudarmin, Dr. Nurul Syahriani Salahuddin, Irmayanti, Dr. Hasan Basri, dan Ryryn Suryaman Prana Putra.

Sejak pukul 07.00 WITA, para mahasiswa telah berkumpul di kampus untuk mempersiapkan segala kebutuhan kegiatan. Setelah menempuh perjalanan menuju lokasi, mereka tiba sekitar pukul 09.00 WITA dan segera berkoordinasi dengan pihak sekolah. Suasana keakraban cepat terjalin di antara para relawan muda dan siswa-siswi yang tampak antusias menyambut kehadiran mereka.

Kegiatan dimulai dengan pre-test sederhana untuk mengukur pengetahuan awal siswa tentang gizi dan makanan sehat. Setelah itu, suasana dibuat lebih ceria dengan games pembuka yang dipandu oleh Putri Aulya Sari Alamsyah. Melalui permainan ini, siswa diajak untuk aktif bergerak dan berpikir, membangun rasa semangat sebelum memasuki sesi edukasi utama.

Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin mengadakan edukasi gizi bertema
Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin mengadakan edukasi gizi bertema "Langkah Anak Sehat, dengan Gizi Seimbang" di UPT SPF SD Inpres Bira 1, Kelurahan Parangloe, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, dalam Program Bina Desa Mahasiswa Batch I Tahun 2025.


Materi utama disampaikan oleh Rahmadhani Anwari Putri. Dengan gaya yang santai dan penuh interaksi, ia memperkenalkan konsep gizi seimbang, mengenalkan ciri-ciri makanan tidak layak konsumsi, serta memberikan tips sederhana dalam memilih makanan sehat. Penjelasan tidak hanya disampaikan lewat kata-kata, tetapi juga diperkuat dengan contoh-contoh nyata dari lingkungan sekitar siswa, membuat materi terasa dekat dengan keseharian mereka.

Suasana semakin hidup ketika sesi ice breaking "Kartu Jajanan Sehat" dimulai, dipandu oleh Naila Hafizha. Dalam permainan ini, siswa diminta mencocokkan gambar jajanan sehat dan tidak sehat, sambil mendiskusikan bersama alasan di balik pilihan mereka. Kegiatan ini tidak hanya mengasah pengetahuan, tetapi juga melatih keberanian siswa untuk mengungkapkan pendapat secara terbuka.

Sebagai bentuk dukungan nyata terhadap edukasi ini, para siswa mendapatkan susu dan snack sehat, memperlihatkan bahwa makanan bergizi juga bisa lezat dan menyenangkan.

Menjelang pukul 11.30 WITA, kegiatan ditutup dengan pembagian souvenir dan sesi foto bersama. Di wajah-wajah kecil itu, terpancar semangat baru: semangat untuk memilih makanan sehat demi tubuh yang kuat dan masa depan yang lebih baik.

Melalui langkah sederhana ini, Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin berupaya mendorong tercapainya Sustainable Development Goals (SDGs) poin ke-3: Kesehatan yang Baik dan Kesejahteraan. Menanamkan kebiasaan makan sehat sejak dini bukan hanya investasi bagi pertumbuhan individu, tetapi juga langkah strategis untuk membangun generasi yang lebih sehat di masa depan.(*)