MAKASSAR, UNHAS.TV – Dalam suasana penuh kehangatan dan kebersamaan, Ikatan Alumni Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (IKA FK Unhas) menggelar acara buka puasa bersama pada Senin (24/3/2025).
Bertempat di Auditorium Gedung Pelayanan Ibu dan Anak RSUP Wahidin Sudirohusodo, acara ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus wadah bagi alumni untuk mempererat hubungan serta mendukung kemajuan almamater.
Kegiatan ini dihadiri oleh alumni lintas angkatan, civitas akademika, serta tamu undangan lainnya. Selain berbagi kebersamaan dalam momentum Ramadan, acara ini juga menjadi ajang diskusi dan refleksi atas peran alumni dalam kemajuan dunia kesehatan serta pengembangan Fakultas Kedokteran Unhas.
Ketua IKA FK Unhas, Prof Dr Abdul Kadir SpTHT-KL(K) PhD MARS, menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekadar temu kangen, tetapi juga bentuk nyata kepedulian alumni terhadap almamater.
“Bagaimanapun juga, Unhas adalah salah satu perguruan tinggi terbesar di Indonesia Timur. Kita berharap Unhas dapat terus berkembang, bersaing di kancah nasional, dan menjadi yang terbaik di Indonesia,” ujar Prof. Abdul Kadir.
Ia juga menekankan pentingnya peran alumni dalam memberikan kontribusi nyata bagi dunia kesehatan serta mendukung perkembangan fakultas dalam menghadapi tantangan zaman.
Rektor Unhas, Prof Dr Ir Jamaluddin Jompa MSc yang turut hadir dalam acara tersebut, memberikan apresiasi atas inisiatif alumni dalam menjaga silaturahmi dan terus mendukung almamater.
“Alhamdulillah, hari ini kita berbuka bersama dengan keluarga besar Ikatan Alumni Fakultas Kedokteran. Selain menjadi momen silaturahmi, ini juga menjadi ajang reuni dan berbagi cerita tentang perjalanan masa lalu," ujarnya.
"Saya kira ini adalah bentuk silaturahmi yang sangat produktif untuk mempererat hubungan dan menguatkan peran alumni dalam mendukung almamater,” tambah Prof JJ.
Acara berlangsung dengan penuh kebersamaan dan diisi dengan berbagai kegiatan, termasuk diskusi santai mengenai kontribusi alumni dalam dunia kesehatan serta peran mereka dalam kemajuan Fakultas Kedokteran Unhas.
Para alumni menyambut baik kegiatan ini dan berharap agar agenda serupa dapat terus diadakan secara rutin sebagai wadah mempererat hubungan serta memberikan dampak positif bagi dunia pendidikan dan kesehatan di Indonesia. (*)
(Rahmatia Ardi / Rara / Unhas.TV)