News

Rektor Unhas Tantang Jenderal Bintang 3 Polri

MAKASSAR, UNHAS.TV - Rektor Universitas Hasanuddin Prof DR Ir Jamaluddin Jompa MSc unjuk kebolehan main bulutangkis. Lawan tandingnya tidak main-main, Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Polri Komjen Polisi DR Mohammad Fadil Imran MSi.

Keduanya berduel di gedung Sport Center Fakultas Kedokteran, Kampus Tamalanrea, Senin (4/3/2024) malam.

Duel keduanya tersaji dalam bentuk partai ganda putra. Fadil Imran berpasangan dengan Tontowi Ahmad untuk melawan Jamaluddin yang berpasangan dengan Marcus Fernaldi Gideon.

Bersama dengan Lilyana Natsir, Tontowi Ahmad adalah peraih meraih medali emas ganda campuran di Olimpiade Rio de Janeiro, Brazil, tahun 2016.

Setahun kemudian, pasangan ganda campuran asal Indonesia ini kembali meraih medali emas pada kejuaraan dnia BWF di Glasgow, Skotlandia.

Adapun Marcus "The Minions" Gideon adalah pebulutangkis kelas dunia yang meraih peringkat pertama Badminton World Federation tahun 2017. Pada tahun yang sama, bersama Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Gideon menjadi juara All England Open.

Fadil menyebut, kehadirannya di Unhas untuk mengenang masa-masa pernah kuliah di Fakultas Teknik Unhas pada tahun 1988. Sehari sebelumnya, Fadil berziarah kubur keluarganya di Kabupaten Takalar dan Kabupaten Gowa.

Pertandingan akhirnya dimenangkan oleh pasangan Jamaluddin Jompa dan Marcus Gideon. Seusai bertanding, mereka menikmati makanan khas Makassar: coto dan barongko.

>> Baca Selanjutnya