Breaking News

Unhas Gandeng Perusahaan Teknologi Terkemuka Jepang

Seusai MoU antara Unhas dan Kanden Power Tech di Osaka, Jepang

OSAKA, UNHAS.TV - Demi mewujudkan visi sebagai world class university, Universitas Hasanuddin (Unhas) terus bergerak. Terbaru, Unhas menjalin kerja sama dengan Kanden Power Tech, perusahaan teknologi terkemuka di Jepang.

Kesepakatan itu ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa dan CEO Kanden, Nakajima Hiroshi, yang bertempat di Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Osaka, Rabu, (7/8/2024).

Sebagaimana dilaporkan Dr Eka Sastra untuk Unhas TV, delegasi Unhas yang hadir adalah Dekan Fakultas Ilmu Kelautan Prof Safruddin, Sekretaris Rektor Dr Sawedi Muhammad, dan Direktur Aset Dr Syahriadi.

Dari pihak pihak KJRI Osaka, hadir John Tjahjanto Boestami (Konjen RI), Dody S Kusumonegoro (Koordinator Fungsi Ekonomi), dan Zufri Hadi (Pelaksana Fungsi Ekonomi).

Seusai penandatangan MoU, Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa mengatakan: “Kerja sama dengan Kanden Power Tech ini mencakup beberapa aspek. Di antaranya joint research, pengembangan teknologi, dan program internship mahasiswa. Kami berharap melalui kerja sama ini, para mahasiswa dan dosen bisa berpartisipasi dalam riset dan pengembangan teknologi.”

Jamaluddin Jompa juga mengatakan, kolaborasi ini akan meningkatkan jaringan (network) internasional dan kualitas riset. “Kerja sama ini juga akan memperkaya pengalaman akademik dan profesiornal mahasiswa kami,” katanya.

Rektor juga menjelaskan komitmen Unhas untuk terus membenahi kurikulum dan pengajaran agar tetap relevan dengan pengembangan sains dan teknologi. Pihaknya akan selalu melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak untuk menjembatani aktivitas pengajaran dan riset untuk memasuki dunia profesionalitas.

Kanden Power Tech adalah salah satu perusahaan teknologi terkemuka Jepang yang berdiri sejak tahun 1956. Perusahaan ini memiliki banyak aktivitas di seluruh dunia. Di antaranya adalah pembangkit listrik tenaga panas bumi, industri kimia, batu bara, hingga peralatan pencegah bencana.

Petinggi Kanden Power Tech menyambut baik kerja sama ini. Itu terlihat dari hadirnya sosok kunci di perusahaan teknologi ini. Mereka yang hadir adalah: Nakajima Hiroshi (CEO), Mr Yomori Hiro (Chief of Internasional Bussines Development), Mr Masayoshi Yamashita (Manager of Internasional Business Department), hingga Ms Ayodya Parama Putri (Internasional Business Development).