Pendidikan

Video: Fakultas Kedokteran Tambah 4 Profesor, Unhas Kini Punya 549 Guru Besar

UNHAS TV - Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar resmi menambah jumlah guru besarnya menjadi 549 orang. Dalam Rapat Senat Terbuka Luar Biasa pada Rabu, 22 Januari 2025, empat guru besar baru dari Fakultas Kedokteran dikukuhkan sebagai anggota Dewan Profesor Unhas. Keempatnya adalah Prof. Firdaus Hamid, Prof. Aidah Juliaty A. Baso, Prof. Muh. Fadjar Perkasa, dan Prof. Andi Kurnia Bintang. Mereka berasal dari bidang keahlian yang beragam, mulai dari imunologi infeksi hingga neurovaskular. Rektor Unhas, Prof. Jamaluddin Jompa, menyatakan bidang ilmu para profesor ini relevan untuk menciptakan kehidupan bangsa yang lebih sehat. Simak liputan lengkapnya dalam tayangan berikut ini: