News

Video: Hari Ibu ke-96 & Perayaan HUT ke 25 DWP Unhas, Soroti Peran Ganda Ibu

UNHAS.TV - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Hasanuddin menyelenggarakan talkshow bertema "Peran Ganda Ibu dan Istri, Kekuatan, Tantangan dan Pengorbanan". Kegiatan itu sebagai Perayaan Hari Ibu ke-96 Tahun 2024 dan dirangkaikan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-25 DWP Unhas yang berlangsung di Ballroom Unhas Hotel, Makassar, Sabtu (21/12/2024). Peran ibu sebagai tiang keluarga sekaligus kekuatan dalam kehidupan modern menjadi sorotan dalam perayaan HUT ke-25 Dharma Wanita Persatuan Universitas Hasanuddin. Kegiatan yang dihadiri oleh Rektor Universitas Hasanuddin ini juga dirangkaikan dengan peringatan Hari Ibu ke-96. Simak liputan lengkapnya dalam tayangan berikut ini: