Sport

Video: Wahana Gokart Indoor Terbesar Hadir di Mall Panakkukang Makassar

UNHAS.TV - Wahana gokart indoor terbesar di Sulawesi Selatan, Drift.Inc, kini hadir di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. 

Berlokasi di lantai 7 Mall Panakkukang, Drift.Inc menawarkan lintasan menantang sepanjang 297 meter dengan 23 tikungan seru yang siap menguji adrenalin para pecinta kecepatan!

Dengan teknologi gokart bertenaga baterai lithium dan sistem keamanan berstandar tinggi, wahana ini cocok untuk semua kalangan—mulai dari pemula hingga level advance.

Didukung dengan fasilitas lengkap dan atmosfer balap profesional, Drift.Inc bukan cuma tempat bermain, tapi juga destinasi gaya hidup baru di Kota Makassar. 

Siap rasakan sensasi ngebut seperti pembalap sungguhan?