Budaya
Internasional

Yuk ke Pameran Two Nations: A Friendship is Born, Perjalanan 75 Tahun Hubungan Australia dan Indonesia

MAKASSAR, UNHAS.TV - Universitas Hasanuddin (Unhas) bersama Konsulat Jenderal Australia di Makassar hadirkan pameran foto bertajuk “Two Nations: A friendship is Born” di Pelataran AIC Lab, Kampus Unhas Tamalanrea, Makassar, Kamis (17/10/2024).

Rektor Unhas Prof Dr Ir Jamaluddin Jompa MSc membuka pameran yang merupakan bagian dari perayaan ke-75 tahun hubungan diplomatik Australia dan Indonesia. 



TWO NATIONS. Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa saat memberikan sambutan dalam pembukaan pameran bertajuk “Two Nations: A friendship is Born” di Pelataran AIC Lab, Kampus Unhas Tamalanrea, Makassar, Kamis (17/10/2024). (dok humas Unhas)


Prof JJ menyampaikan apresiasi dan ungkapan terima kasih atas kolaborasi serta kepercayaan yang diberikan Konjen Australia untuk menghadirkan pameran ini.

Menurutnya, pameran ini akan memberikan gambaran bagaimana hubungan sejarah yang terjalin antara Indonesia dan Australia sejak 75 tahun lalu.

“Ini bukan pameran biasa, tapi menjadi bukti bagaimana peran dan hubungan baik yang terjalin antara Indonesia dan Australia sudah terjalin sejak lama.

"Kami juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang selama ini diberikan untuk membangun dan menguatkan kemitraan Unhas bersama konjen Australia di Makassar dalam berbagai bidang,” jelas Prof JJ.

Pada kesempatan yang sama, Konjen Australia di Makassar Todd Dias menyampaikan pameran ini menceritakan kisah dukungan Australia terhadap kemerdekaan Indonesia.



BUKA PAMERAN. Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa bersama Konjen Australia di Makassar Todd Dias saat membuka pameran bertajuk “Two Nations : A friendship is Born” di Pelataran AIC Lab, Kampus Unhas Tamalanrea, Makassar, Kamis (17/10/2024). (dok humas Unhas)


Pameran ini menampilkan koleksi kliping, foto, sketsa oleh seniman perang Australia Tony Rafty, hingga salinan surat resmi dari pemerintah dan warga negara Australia.

“Pameran ini menyoroti sejarah panjang dukungan Australia terhadap kemerdekaan Indonesia, dan kami senang membawanya ke Makassar.

"Ciri khas pameran ini adalah menunjukkan dukungan terhadap kemerdekaan Indonesia yang dibagikan pemerintah dan masyarakat Australia,” jelas Todd Dias.

Pameran ini berlangsung hingga Rabu (30/10/2024) mendatang. Pameran ini menampilkan koleksi kliping, foto, sketsa hingga salinan surat resmi dari pemerintah dan warga negara Australia. Pada pembukaan pameran, turut hadir alumni Ikatan Alumni Australia (Ikama) hingga mahasiswa Unhas. (*)