MAKASSAR, UNHAS.TV – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menghadiri kegiatan Halalbihalal sivitas akademika Universitas Hasanuddin (Unhas) yang berlangsung di Unhas Hotel & Convention, Tamalanrea, Makassar, Selasa (8/4/2025).
Dalam sambutannya, Munafri menekankan pentingnya kolaborasi erat antara akademisi dan pemerintah daerah untuk membangun kota yang maju dan berdaya saing.
Kegiatan Halalbihalal ini dihadiri oleh Rektor Unhas, Prof Dr Ir Jamaluddin Jompa MSc beserta jajaran pimpinan universitas, dosen, staf, dan tamu undangan lainnya.
Acara HBH unhas 2025 ini menjadi ajang silaturahmi besar antarsivitas akademika Unhas pasca-perayaan Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah.
Dalam wawancaranya usai acara, Munafri Arifuddin mengapresiasi konsistensi Unhas dalam menjaga hubungan erat dengan pemerintah daerah.
Ia menilai, keterlibatan kampus dalam mendukung pembangunan daerah sangat penting untuk mewujudkan pembangunan yang berbasis ilmu pengetahuan dan inovasi.
"Halal bi halal ini bukan hanya untuk saling memaafkan, tapi juga momen untuk menghidupkan gagasan-gagasan baru dari para akademisi.
"Karena dari merekalah lahir banyak ide cerdas yang dapat berkontribusi untuk pembangunan kota dan bangsa," ujar Munafri.
Selain itu, Munafri berharap Unhas terus mendorong inovasi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat serta membangun sumber daya manusia yang berintegritas.
Menurutnya, kehadiran perguruan tinggi seperti Unhas harus menjadi motor penggerak dalam menghadirkan perubahan positif di berbagai sektor, mulai dari pendidikan, ekonomi, hingga pelayanan publik.
Kehadiran Wali Kota Makassar dalam kegiatan ini menjadi simbol nyata sinergi antara pemerintah dan perguruan tinggi.
Munafri menegaskan bahwa kolaborasi ini harus terus diperkuat untuk menghadapi berbagai tantangan pembangunan kota di masa depan. (*)
(Rahma Humairah / Zahra Tsabitha Sucheng – Unhas.TV)