MAKASSAR, UNHAS.TV - TIME baru saja melansir The 100 Most Influential People of 2024 atau deretan 100 orang paling berpengaruh di dunia selama tahun 2024.
Dari nama tersebut muncul penyanyi Dua Lipa, ahli sosiologi dari Jepang Chizuko Ueno, dan Presiden Philipina Ferdinand Romualdez Marcos Jr atau lebih dikenal sebagai Bongbong Marcos.
Daftar yang dikeluarkan oleh TIME untuk tahun ini termasuk unik karena sejumlah profil dari deretan orang berpengaruh itu ditulis oleh sosok yang tak kalah hebatnya.
Tentang Yulia Borisovna Navalnaya, istri dari pemimpin oposisi Rusia, ditulis khusus oleh Kamala Harris, Wakil Presiden Amerika Serikat.
Kamala menyebut Yulia Borisovna Navalnaya sebagai simbol demokrasi bukan hanya di Rusia tetapi juga di dunia karena keberaniannya menyebar nila-nilai demokrasi di negeri tersebut. Yulia Borisovna Navalnaya meneruskan perjuangan suaminya yang wafat karena dugaan diracun.
"Amerika Serikat akan tetap berada di sisinya dan mendukung perjuangannya menegakkan kebebasan dan demokrasi," tulis Kamala Harris.
Vokalis band Coldplay, Chris Martin, juga ikut menulis. Ia menulis menulis singkat tentang penyanyi era tahun 80-90an asal Australia, Kyle Minogue.
Aktor Ashton Kutcher menulis tentang pengusaha Mark Cuban, aktor Ryan Reynolds tentang aktor Michael J Fox, dan mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair tentang pendiri Oracle, Larry Ellison.
Dari 100 nama orang paling berpengaruh, muncul nama Presiden Philipina Ferdinand Romualdez Marcos Jr atau lebih dikenal sebagai Bongbong Marcos.
Bongbong Marcos adalah presiden ke-17 Philipina. Ia adalah anak dari pasangan mantan Presiden Philipina Ferdinand Marcos dan Imelda Marcos.
Bongbong Marcos adalah presiden fenomenal di Asia Tenggara. Berlaga di pemilihan presiden, Bongbong Marcos harus memanggul citra buruk yang disematkan kepada ayahnya sebagai presiden dikator di masanya.
>> Baca Selanjutnya