Internasional

Mantan Marinir Inggris yang Dituduh Bantu Intelijen Hong Kong Ditemukan Tewas

TEWAS - Matthew Trickett, mantan pasukan Marinir Kerajaan Inggris, ditemukan tak bernyawa di satu taman. (foto: Facebook)

MAKASSAR, UNHAS.TV - Matthew Trickett (37), seorang pegawai Kantor Imigrasi di Inggris, ditemukan tergeletak tak bernyawa di Taman Grenfell, Kota Maidenhead, Inggris, Senin pekan ini. Polisi belum merinci penyebab kematiannya sampai penyelidikan post-mortem keluar.

Hingga kini, polisi setempat masih melakukan penyelidikan. Taman tepat Matthew ditemukan sudah dikelilingi garis polisi. Ada dua tenda hitam didirikan di dalam taman itu dan polisi berdiri menjaga lapangan itu. Polisi juga berusaha mencari saksi mata atau siapa saja yang bisa memberi informasi mengenai kasus itu.

Matthew Trickett adalah seorang mantan pasukan khusus dan telah bertugas selama enam tahun di Satuan Marinir Kerajaan Inggris. Sebelumnya, dia bersama dengan Chi Leung (Peter) Wai (38) dan Chung Biu Yuen (63) telah ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan telah membantu badan intelijen Hong Kong untuk tindakan mata-mata.

Menurut pihak Inggris, antara 20 Desember 2023 hingga 2 Mei 2024, Matthew banyak mengumpulkan informasi penting, melakukan pengintaian, serta melakukan penyusupan untuk kepentingan negara lain.

Atas tindakan itulah, jaksa penuntut umum meminta kepada majelis hakim pengadilan kriminal setempat agar para tersangka segera ditahan namun pengadilan menolak permintaan itu.

Hakim justru memerintahkan agar tersangka dalam status tahanan rumah dan wajib lapor hingga jadwal persidangan dilakukan Jumat pekan ini. Namun sebelum persidangan dilakukan, Matthew sudah tewas. (amir pr)