Kesehatan
Tahukah Kamu?

Stroke Penyebab Utama Kematian di Indonesia, Apa Gejalanya?

MAKASSAR, UNHAS.TV - Stroke dapat terjadi kepada siapa saja dan tidak mengenal usia, muda ataupun tua. Serangannya yang tiba-tiba bisa berujung kematian. Lalu apa penyebabnya?

Stroke menjadi penyebab kematian nomor tiga di dunia dan penyebab kematian utama di Indonesia. Berdasarkan Data Institute for Health Metrics and Evaluation (IHME) tahun 2019, sebesar 19,42 persen kematian akibat serangan stroke.

Penyebabnya murni karena kelainan pembuluh darah. Kendati demikian, faktor lain juga ikut membuat munculnya stroke.

Faktor tersebut yakni permasalahan pada gangguan tidur dan kurangnya aktivitas fisik juga dapat meningkatkan risiko terjadinya stroke. Dokter Spesialis Saraf, dr Raissa Alfaathir Heri, Sp.N memberikan penjelasan lebih terkait penyebab stroke.

"Penyebab stroke tentunya murni karena kelainan pembuluh darah, yang bisa menyebabkan kelainan pembuluh dara. Penyabab lainnya berat badan berlebih (obesitas), penyakit jantung, hiperkolesterol, diabetes melitus, kebiasaan merokok maupun alkohol, dan juga hipertensi. Semua faktor tersebut harus betul-betul dikontrol," jelasnya kepada Unhas TV.

Gejala stroke awalnya tidak terlihat menyolok. Biasanya pasien baik-baik saja, lalu tiba-tiba hilang ingatan dan kram kesemutan.

Gejala lainnya, mengalami kelemahan separuh tubuh, sulit menelan, bicaranya cadel, gangguan perilaku, buta mendadak, kelumpuhan kedua tungkai, dan lainnya yang bersifat tiba-tiba.

BACA SEBELUMNYA

>> Baca Selanjutnya