MAKASSAR, UNHAS.TV - CIMB Niaga makin gencar memperkenalkan inovasi perbankan di tengah persaingan industri keuangan yang makin ketat.
Inovasi jadi pilihan terpenting yang harus diambil karena kebutuhan nasabah makin beragam. "Sesuai komitmen kami sebagai Bank of Choice untuk seluruh kalangan sehingga mau tidak mau kami harus terus berubah demi menyajikan layanan perbankan yang mudah, menyenangkan, dan praktis," kata Head Region Indonesia Timur & Bali Nusra CIMB Niaga, Ahmad S Ilham, kepada Unhas TV, Selasa (6/8/2024).
CIMB Niaga sendiri, kata Ahmad S Ilham, sudah bekerja sama dengan Universitas Hasanuddin (Unhas), khususnya Fakultas Pertanian Unhas sejak 2023 demi menjangkau kalangan kampus.
Kerja sama yang dimaksud yakni penyediaan mesin Electronic Data Capture & Quick Response (EDC & QR) di sejumlah kantin di lingkungan Fakultas Pertanian. Penyediaan mesin itu untuk memudahkan dosen, mahasiswa, dan tenaga kependidikan (Tendik) bertransaksi nontunai.
Selain itu, CIMB Niaga menghadirkan layanan Mobile Branch Service untuk seluruh civitas akademika Unhas.
Mobile Branch ini untuk melayani kebutuhan pembukaan rekening, pengajuan kartu kredit, Kredit Pemilikan Rumah, dan layanan perbankan lainnya.
"Kami juga memperkenalkan digital super app bernama OCTO Mobile yang ternyata dapat sambutan hangat khususnya mahasiswa. Mereka kan umumnya pengguna hape, sering berkegiatan, dan suka hal praktis. Mereka bisa menggunakan OCTO Mobile cukup dalam satu genggaman," ujar Ahmad S Ilham.
OCTO Mobile adalah aplikasi perbankan milik CIMB Niaga berbasis gawai yang tersedia di sistem operasi Android dan IOS. OCTO Mobile ini diklaim memiliki fitur terlengkap di Indonesia.
Selain fitur transaksi transfer dana, pengecekan saldo, pembayaran transaksi, pengelolaan pinjaman, investasi, juga terdapat kemudahan top up pulsa dan paket data.
Penggunanya pun bisa membuka rekening tanpa harus ke kantor dan prosesnya tidak lebih dari lima menit.
Setelah melihat antusiasme civitas akademika Unhas, CIMB Niaga dan Unhas memperluas kerja samanya dengan menghadirkan CIMB Niaga Digital Lounge @Campus pada akhir Februari 2024.
"Ini Digital Lounge ke-37 di Indonesia atau yang kedua di Makassar setelah di Trans Mall," ujar Ahmad S Ilham.
Sebagai ruang pelayanan perbankan, Digital Lounge dilengkapi dengan mesin Self Service Banking, video banking, dan mesin tarik/setor tunai.
Sesuai namanya, mesin self service banking ini adalah layanan swakelola yang memungkinkan nasabah mengakses rekeningnya tanpa bantuan orang lain dan cukup diawali dengan memindai KTP. Begitu pula bagi calon nasabah baru.
Nasabah juga dapat mengganti kartu ATM yang rusak, kedaluarsa, atau hilang dengna kartu yang baru secara cepat. Bila butuh bantuan perbankan yang lebih lengkap, bisa menggunakan video banking dan nasabah dilayani lelalui tayangan video real time.
Tapi lebih dari sekedar itu, Digital Lounge menyediakan fasilitas ruang kerja bersama (co-working space), papan digital untuk belajar dan bekerja, akses WiFi yang gratis, vending machine untuk membeli minuman, dan partnership corner.
Bagi mahasiswa Unhas, ini memudahkan mereka lebih produktif karena tidak perlu lagi keluar kampus hanya untuk mengerjakan tugas-tugasnya sambil menikmati makanan dan minuman di satu tempat.
>> Baca Selanjutnya