Kesehatan
Pendidikan

Mahasiswa KKN PK Unhas Edukasi Kanker hingga Kesehatan Reproduksi di SMPN 3 Lembang

PINRANG, UNHAS.TV - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Profesi Kesehatan (KKN-PK) dari Universitas Hasanuddin (Unhas) melaksanakan sejumlah kegiatan di lokasi KKN di Kecamatan Lembang, Kabupaten Pinrang, 25-26 Juli 2024.

Kegiatan tersebut dilangsungkan sebagai bagian dari Program Kerja KKN PK dengan melaksanakan edukasi kesehatan di SMP Negeri 3 Lembang.

Jumlah mahasiswa KKN PK Gelombang 65 Unhas di Desa Rajang berjumlah 10 orang yang berasal dari berbagai jurusan atau disiplin ilmu yang berbeda dengan dosen pendamping dari Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Basir SKM MSc.

Mereka adalah Muh Rafli Ramadhan (Kedokteran Hewan), Ivan Rifadh Ramadhan (Psikologi), Ikha Agustina (lmu Keperawatan), Ismi Amalia (Ilmu Gizi), ⁠Ekha Susiana Maretdayanti A (Ilmu Keperawatan).

Lalu Nur Inayah Dwiyull Kasbayl Arsyam (Kesehatan Masyarakat), Farah Biba Irani (Farmasi), Tiara Megatri Rachman (Pendidikan Dokter), Nadia Muliadi (Pendidikan Dokter), dan ⁠Jeannete Edita Antolis (Pendidikan Dokter Gigi).

Koordinator kegiatan KKN-PK Unhas di Lembang, Muh Rafli Ramadhan mengatakan kegiatan yang dilakukan adalah edukasi Periksa Payudara Sendiri (SADARI).

"Edukasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan remaja putri tentang pentingnya pencegahan dan deteksi dini kanker payudara," kata Rafli.

Kanker payudara adalah salah satu jenis kanker yang paling umum di Indonesia dan menjadi penyebab utama kematian di kalangan perempuan.

Menurut data Kementerian Kesehatan, setiap tahun ribuan kasus baru terdeteksi, namun banyak di antaranya yang ditemukan pada stadium lanjut. Edukasi dan deteksi dini menjadi kunci untuk menekan angka kematian akibat kanker payudara.

Kegiatan edukasi ini diikuti oleh siswi kelas 9 SMP Negeri 3 Lembang. Program SADARI menjadi salah satu metode yang efektif dan sederhana yang dapat dilakukan oleh setiap perempuan.

Pengenalan Kanker Payudara

>> Baca selanjutnya

>> Baca Selanjutnya