MAKASSAR, UNHAS.TV - Penerbitan Kampus (PK) identitas Universitas Hasanuddin (Unhas) menggelar Perayaan Malam Puncak Dies Natalis ke-51 dengan tema “Meneruskan Jejak, Mengukir Arah Baru” di Unhas Hotel & Convention, Minggu (28/12/2025).
Kegiatan ini menjadi penutup dari berbagai rangkaian kegiatan dalam menyambut hari lahir pers kampus tertua di Indonesia tersebut.
Acara berlangsung khidmat sekaligus meriah dengan dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Unhas, Prof drg Muhammad Ruslin MKes PhD SpBM(K).
Hadir pula Plh Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM), Prof Dr Farida Patittingi SH MHum didampingi Ketua Penyunting Identitas Dr Ahmad Bahar ST MSi dan Sekjen Ikatan Keluarga Alumni identitas (IKKAI), Prof Dr drg A Arsunan Arsin MKes CWM.
Prof Ruslin memberikan apresiasi tinggi terhadap kiprah PK identitas Unhas. Ia menilai Perayaan Malam Puncak Dies Natalis ke-51 sebagai momentum penting untuk terus melaju dan berkontribusi lebih luas.
“Malam puncak Dies Natalis identitas malam hari ini sangat luar biasa. Jadikan ini momentum untuk terus melaju, karena PK identitas selalu membanggakan civitas academica Unhas. Sudah banyak hal yang ditorehkan, terus menginspirasi, dan berdampak global,” ujarnya.
Lebih lanjut, Prof Ruslin juga menyoroti peran PK identitas sebagai ruang pengembangan kompetensi mahasiswa, khususnya dalam konteks Mata Kuliah Penguatan Kompetensi (MKPK).
Ia berharap aktivitas mahasiswa di PK identitas Unhas dapat diakui sebagai bagian dari penguatan kompetensi akademik.
Penguatan Kompetensi Senilai 20 SKS
“PK identitas adalah wadah pengembangan soft skill mahasiswa. Kami berharap MKPK 20 SKS itu bisa diatur sehingga aktivitas mahasiswa di identitas dapat dinilai sebagai bagian dari penguatan kompetensi mahasiswa Unhas,” tambahnya.
Ketua Penyunting identitas Ahmad Bahar menambahkan, kegiatan adik-adik di identitas memang sangat layak dihargai dari sisi akademik dengan nilai hingga 20 SKS.
"Tentunya apa yang dikerjakan adik-adik di identitas sangat pantas diakui sebagai penguatan kompetensi di bidang jurnalistik. Dengan adanya aturan itu, adik-adik bakal lebih bersemangat," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Dies Natalis ke-51 PK identitas Unhas, Adrian, menjelaskan bahwa malam puncak merupakan penutup dari seluruh rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan sebelumnya.
Sejumlah agenda turut memeriahkan acara, mulai dari pengumuman pemenang lomba, sesi identitas Bercerita atau cerita di balik berita, hingga peluncuran buku.
Salah satu agenda utama adalah grand launching buku berjudul “Siapa dan Apa di Balik Identitas”, yang merekam perjalanan, nilai, dan pengalaman para penggerak PK identitas lintas generasi.
Setelah peluncuran buku, sejumlah alumni diundang untuk berbagi pengalaman selama bergiat dan magang di PK identitas.
“Kami juga mengundang senior-senior untuk menceritakan pengalaman mereka selama berproses di identitas. Ini menjadi ruang refleksi dan pembelajaran bagi generasi selanjutnya,” ungkap Adrian.
Dalam kesempatan tersebut, Adrian juga menyampaikan bahwa lomba yang menjadi bagian dari rangkaian Dies Natalis diikuti oleh 65 peserta dari 30 universitas di seluruh Indonesia.
"Terdapat 2 di antaranya berasal dari internal Universitas Hasanuddin, sementara peserta lainnya datang dari berbagai perguruan tinggi, terutama dari Pulau Jawa," tutur mahasiswa Prodi Teknik Informatika tersebut.
(Achmad Ghiffary M / Muh Resha Maharam / Unhas TV)
PK identitas Unhas menggelar Perayaan Malam Puncak Dies Natalis ke-51 dengan tema “Meneruskan Jejak, Mengukir Arah Baru” di Unhas Hotel & Convention, Minggu (28/12/2025). (dok unhas tv/muh resha maharam)








