Sport

Masih Ada 2 Cara Timnas U23 Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Jalannya?

Cara Pertama tentu saja syarat pertama adalah berhasil menyelesaikan turnamen Piala Asia U-23 ini dengan menempati posisi ke-3.

Tim asuhan Shin Tae yong akan menghadapi Jepang atau Irak. Baik Jepang atau Irak akan segera saling berhadapan di babak semifinal Piala Asia U-23 2024.

Salah satu tim yang kalah akan terlibat dalam perebutan tempat ketiga dengan Timnas U23 Indonesia.

Laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U23 Qatar 2024 bakal digelar di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Kamis malam (5 Februari 2024) WIB.

Cara Kedua selanjutnya bagi Timnas U23 Indonesia untuk mengikuti Olimpiade Paris adalah lewat jalur playoff.

Dengan kata lain, jika Witan Sulaeman dkk harus menelan kekalahan lagi di perebutan tempat ketiga.

Berdasarkan tabel, tim yang finis di peringkat 4 turnamen Piala Asia U23 Qatar 2024, nantinya akan menghadapi lawan dari perwakilan Afrika, yakni Guinea.

Tentunya Timnas U23 Indonesia harus terus optimistis lolos ujian. Walau halangan dan rintangan berada di depan mata.

Dengan kata lain, jika Garuda Muda mampu bermain maksimal dan merebut peringkat 3 di Piala Asia U23 Qatar 2024, satu tiket ke Olimpiade bakal ada di tangan.

"Masih ada pertandingan perebutan peringkat 3, masih ada peluang, dan kami harus berjuang keras untuk mendapatkan tiket itu. Kita akan tampil di Olimpiade Paris," jelas bek kanan timnas U-23 Indonesia Muhammad Ferrari.

Perebutan Juara III Piala Asia U23 Qatar 2024 antara Timnas Indonesia vs Jepang/Irak bakal dilangsungkan di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha, Kamis, 2 Mei 2024. (*)