Sport

Sulsel Turun ke Posisi 17 Perolehan Medali PON Aceh - Sumut

MAKASSAR, UNHAS.TV - Provinsi Riau yang sempat memimpin perolehan medali Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh - Sumut 2024, tergantikan oleh Provinsi Jawa Barat, Provinsi Jawa Timur, dan Lampung. Hingga 7 September 2024, Jawa Timur dan Lampung berada di peringkat kedua perolehan medali.

Jawa Barat kini sudah memperoleh sembilan emas, enam perak, dan 10 perunggu. Peringkat kedua oleh Jawa Timur dengan sembilan emas, empat perak, dan sembilan perunggu. Posisi ketiga yakni Lampung dengan tujuh emas, lima perak, dan dua perunggu.

Adapun Riau tersingkir ke posisi lima di bawah DKI Jakarta yang berada di posisi keempat. DKi Jakarta memiliki enam emas, 13 petak, dan 6 perunggu. Riau dengan enam emas, empat perak, dan tiga perunggu.

Adapun Sulawesi Selatan yang sempat berada di posisi sepuluh, tersingkir jauh ke belakang menjadi posisi 17. Sulsel bahkan kalah oleh Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat yang masing-masing berada di posisi 15 dan 16.

Perolehan medali Sulawesi Selatan tidak berubah sejak sepekan terakhir dengan hanya memiliki satu perak dan satu perunggu. Berbeda dengan Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat yang masing-masing sudah memiliki dua emas.

PON XXI Aceh - Sumut 2024 dijadwalkan akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo di Stadion Harapan Bangsa, Aceh, Senin (9/9/2024). Pada saat yang bersamaan pembukaan PON juga akan dilakukan di Meda, Sumatera Utara (Sumut).(*)