Tahukah Kamu?

Tips Agar Tubuh Tetap Sehat Saat Berpuasa, dari Pola hingga Menu Makan

“Nah bagaimana supaya kita tidak kekurangan cairan dan menjadi lemes? Setelah berbuka puasa dengan minum air lalu shalat magrib, setelah shalat magrib barulah kita makan malam yah, makan yang lengkap,” kata Yasmin.

Dokter Yasmin menyarankan untuk tidak hanya mengandalkan makanan atau minuman manis selama berbuka hingga sahur. Ia juga menekankan pentingnya minum air putih.

Kenapa demikian, karena jika terlalu banyak mengonsumsi makanan berat dapat memengaruhi kesehatan usus yang pada gilirannya membuat kita cenderung merasa lelah lalu mengantuk.

“Kemudian agar aktivitas kita di pagi hari tidak mudah loyo dan lemes, sebaiknya isi makanan sahurnya jangan terlalu berat, karena jika makan berat kebanyakan kita juga kecapekan,” jelasnya.

Doker spesialis gizi klinik Yasmin juga menambahkan bahwa saat sahur, disarankan untuk mengonsumsi makanan yang tinggi serat.

Seperti yang biasa dilakukan di negara-negara timur tengah yang mengonsumsi kurma. Tujuannya adalah agar gula darah kita tidak langsung turun dan kita tidak merasa lapar dengan cepat

“Jadi, kalau kita mungkin seratnya bisa dari protein, jadinya dengan cara itu puasa kita dapat tahan lama dan bertahan hingga waktu berbuka,” beber Yasmin.

>> Baca selanjutnya

>> Baca Selanjutnya